Kerja Sama Jurnal Kimia Valensi dengan Himpunan Kimia Indonesia Cabang Jakarta
Ciputat, 15 Juli 2025 — Membuka wawasan baru tentang Eco-enzyme, sebuah acara testimoni, bedah buku, dan seminar sukses terselenggara dengan dua narasumber berpengalaman di bidang kepenulisan ilmiah, Prof. Dr. La Ode Sumarlin, M.Si (penulis buku Eco-enzyme) dan Prof. Dr. Hendrawati, M.Si (pembedah buku). Kegiatan ini dimoderatori oleh ibu Nurmaya Arofah M.Eng, penulis ke-2 buku ecoenzyme yang juga merupakan dosen teknik pertambangan. Diskusi dibuka secara resmi oleh Dr. Afrizal, M.Si selaku Ketua Himpunan Kimia Indonesia cabang Jakarta. Materi yang dibahas meliputi tahapan pembuatan Eco-enzyme, beragam potensi dan manfaatnya, serta ulasan konstruktif terhadap buku Eco-enzyme yang kini sudah terbit.

Potensi Produk Eco-enzyme
Eco-enzyme adalah cairan yang dihasilkan dari proses fermentasi sampah organik, gula, dan air. Potensinya yang besar sebagai solusi berbasis lingkungan telah membuka ruang yang luas untuk dijadikan sebagai bahan kajian lintas disiplin. Eco-enzyme tidak hanya dipahami sebagai produk hasil fermentasi limbah organik, melainkan juga sebagai bagian dari inovasi ramah lingkungan yang berdampak langsung terhadap kehidupan sehari-hari. Narasumber menjelaskan kepada peserta mengenai beberapa potensi Eco-enzyme sebagai produk ramah lingkungan dengan berbagai manfaat, diantaranya:
- Penggunaan rumah tangga: Sebagai pembersih lantai dan disinfektan. Dapat menghilangkan kotoran dari permukaan lantai dan menghilangkan bau.
- Penggunaan pada tumbuhan: Untuk mempercepat perkecambahan pada bibit. Eco-enzyme dapat menjaga agar bibit dan tanaman bebas dari serangga dan meningkatkan hasil panen.
- Pengelolaan air limbah domestik: Dapat membantu proses penguraian zat organik, menghilangkan bau tidak sedap, dan memulihkan ekosistem air yang tercemar.
Buku berjudul Eco-Enzyme ini disusun secara sistematis dan terdiri dari sepuluh bab utama, serta dilengkapi dengan tiga bab khusus yang sangat menarik perhatian pembaca, khususnya mereka yang berkecimpung dalam dunia penelitian dan praktik ilmiah. Bab 7 sampai Bab 9 menyajikan berbagai hasil penelitian terkini yang mendalam dan aplikatif terkait eco-enzyme. Ketiga bab ini memberikan kontribusi penting terhadap pemahaman mekanisme kerja, potensi, dan manfaat eco-enzyme dalam berbagai sektor.
Pada Bab 7, pembaca diperkenalkan dengan berbagai kajian ilmiah yang sudah dipublikasikan mengenai eco-enzyme, yang dikemas dalam bentuk studi kasus dan hasil eksperimen. Bab ini memberikan dasar yang kuat untuk memahami konteks penelitian eco-enzyme dan relevansinya dalam bidang lingkungan dan kesehatan. Bab 8 berfokus pada proses isolasi dan karakteristik bakteri selulotik selama fermentasi alami limbah kulit jeruk manis. Kajian ini sangat penting karena menunjukkan bagaimana proses biologis dapat dimanfaatkan untuk menguraikan material organik kompleks menjadi enzim-enzim fungsional yang berguna bagi berbagai industri, seperti bioteknologi dan pengolahan limbah.
Selanjutnya, Bab 9 membahas tentang potensi enzim lipase dan selulase yang dihasilkan dari fermentasi sampah kulit buah. Kedua enzim ini memiliki nilai aplikasi yang tinggi, terutama dalam bidang industri makanan, pertanian, dan kesehatan. Penelitian yang dibahas pada bab ini menunjukkan bagaimana limbah yang awalnya tidak bernilai dapat dikonversi menjadi produk bernilai tambah tinggi melalui proses fermentasi yang tepat.
Secara keseluruhan, praktik eco-enzyme telah banyak dilakukan dan diimplementasikan dalam berbagai bidang seperti pertanian organik, pengolahan limbah, kesehatan, hingga penelitian ilmiah. Buku ini tidak hanya menjadi sumber informasi yang ilmiah dan terpercaya, tetapi juga menjadi referensi penting bagi para peneliti, pendidik, serta masyarakat yang ingin turut serta dalam gerakan lingkungan berkelanjutan.
Kritik dan Saran terhadap Buku Eco-enzyme
Prof. Dr. Hendrawati, M.Si sebagai pembedah buku menyampaikan beberapa kritik yang konstruktif serta saran terhadap buku Eco-enzyme.
- Sebagai penggerak pembuatan eco enzyme, menyambut baik penyusunan buku eco enzyme.
- Berharap mendapatkan informasi lebih detail mengenai eco enzyme, seperti bahasan kajian ilmiah secara teori, prinsip kerja dan manfaat (sudah didapatkan dari Bab 1 sampai Bab 6).
- Bab 7–10 banyak memuat contoh-contoh kajian hasil penelitian tentang eco enzyme yang sudah dipublikasi. Tata tulis sudah sangat baku dan sesuai kaidah ilmiah.
- Terdapat contoh-contoh penelitian yang dilakukan terkait eco enzyme.
- Berharap mendapatkan informasi dan penjelasan tentang masalah yang sering muncul saat pembuatan eco-enzyme.
- Buku ini sebagai salah satu bentuk luaran penelitian yang dapat diaplikasikan langsung oleh masyarakat.
Saran- saran:
- Buku diharapkan lebih banyak menampilkan gambar dan warna dengan jelas.
- Buku diharapkan memuat kajian ilmiah tentang gas yang sering menimbulkan “ledakan”.
- Buku diharapkan memuat komposisi Eco-enzyme hasil panen, sehingga dapat menjelaskan fungsi-fungsi Eco-enzyme.
- Tata letak serta tata tulis diharapkan dapat dibuat lebih menarik (saran untuk penerbit).
Prof. Dr. Hendrawati, M.Si juga menyampaikan bahwa buku tersebut sangat bermanfaat dan cukup menjawab keraguan-keraguan dalam membuat Eco-enzyme dan memberikan informasi-informasi yang dibutuhkan untuk membuat Eco-enzyme.


Penutup
Eco-enzyme mudah dibuat dan bahannya mudah didapatkan sehingga dapat digunakan sebagai langkah awal peduli lingkungan. Pemanfaatan eco-enzyme juga sangat luas, diantaranya sebagai pupuk cair, penjernih air, dan remediasi tanah. Eco-enzyme juga banyak diminiati mulai dari rumah tangga hingga industri.